Tentang Kamera Fix Focus

ada anggapan kamera fix focus itu jelek. pada kenyataannya tidak separah itu jika anda memahami dan mampu untuk mengotak atik kamera fix focus. aku memiliki 2 kamera fix fokus, 3 kamera hp, plus 3 webcam. semua fix focus.Jadi sudah sangat dekat dengan tipe ini.masalah pertama adalah focusing itu sendiri ini yang membuat orang sangat terpukul dengan kualitas gambar jika membeli kamera fix focus murahan. saya beri contoh gambar dari kamera brica baru yang belum di oprek yang kubelikan untuk mas Pravira langsung diambil saat ditoko kameranya.


ini lah yg kudapat dari kamera mpix kamera fix focus pertama yg kubeli. dengan kualitas gambar seperti ini jelas not acceptable buat orang yg biasa megang DSLR. setelah hampir dibuang, ahirnya muncul ide untuk dibongkar. kesimpulannya adalah simple, fokus pada kamera fix itu menggunakan ulir seperti kamera analog. jadi tergantung pada bagian manufaktur saat mengatur fokus secara manual.
namanya manual, maka bad copy dan good copy sangat berlaku disini, kalau yang mengajust ngaa pandai atau asal, maka hasilnya hancur. masalahnya dalam manufaktur ada berapa ribu kamera yang perlu diajust fokusnya? maka mereka pasti akan mengambil acceptable result daripada best result yang melelahkan.
yang jelas setiap membeli kamera fix focus aku pasti berusaha untuk ajust focus sendiri. bahkan webcam juga ku adjust. proses adust sendiri bisa memakan waktu setengah sampai satu jam. bolak balik dari kamera ke komputer cek, kurang cek lagi, kurang lagi cek lagi, begitu sampai mendapatkan hasil yg paling memuaskan. adustment tidak dilakukan di kamera karena layarnya memang terlalu kecil tidak akan bisa mendeteksi fokusing pada sebuah garis . final result harus dicek dengan komputer sampai ke pixelnya. anda bisa lihat pada hasil fotoku.
masalah kedua adalah mekanisme kamera. semua kamera digital yang bukan DSLR akan mengcapture gambar dari live view yang anda lihat dari lcd. anggaplah anda menonton film lalu mengcapture film tersebut dengan print screen , hasilnya gimana,kaburkan?. jadi prinsip dalam memotret dengan camdig adalah kamera jangan goyang.
kamera butuh waktu untuk mengambil gambar dr live view biar pun kondisi langit cerah dan foto speed tinggi bisa didapatkan dengan mudah. kecepatan mengambil gambar ini tergantung prosesor gambar di kamera. pada kamera yang bagus akan sangat cepat shg efek goyangan extreme tangan kita tidak akan menimbulkan masalah. tapi untuk kamera china murahan, kamera HP , jelas masalah.
jadi prinsip motret tuh harus sabar. bidik obyek, tekan shutter tunggu sebentar sebentar aja satu detik saja sudah cukup lalu baru turunkan tangan anda. lihat hasilnya. nanti akan beda jika dibandingkan habis tekan shutter langsung digerakkan tangannya. karena ada jeda antara tangan anda menekan tombol shutter dengan saat kamera mengambil gambar(shutter lag) .