CASIO QV R300 infrared

kali ini mencoba untuk out of the box, menggunakan merk kamera yang aku sendiri baru pertama kali beli, hanya saja 4 tahun yang lalu aku pernah dipinjami casio exilim, dan hasilnya memang tidak mengecewakan. ok dah , coba aja dikonversi ke IR.
secara bentuk kamera ini sangat tidak mengecewakan, kecil mungil, tapi memiliki grip kecil jadi tidak mudah lepas dan tidak licin saat dipegang. dengan harga yang sangat murah untuk ukuran kamera dengan baterai lithium dan yang asiknya lensanya 26mm ( dibanding canon rata-rata 28mm). aku memang senang yang wide.



salah satu kelebihan ( atau kekurangan tergantung suka atau tidak dengan baterai lithium) adalah dalam fungsi chargernya. Chargernya unik, dan mensyaratkan batarai untuk tetap dikamera saat dicharge. kelebihannya, gaa bawa charge juga gaa masalah,  bisa dicharge dengan  usb laptop atau usb PC. Yaa kaya handphone lah. aga heran juga biasanya kamera gaa ada fitur seperti ini.




mengenai kualitas, hasilnya ternyata sangat mantab, sama sekali tidak kalah dibanding Canon poket atau Samsung atau kamera yang sudah kuoprek lainnya seperti Nikon dan benq, kalau dengan brica , jelas menang jauh. dan dengan lensa wide yang 26 mm, benar benar memberikan extra view, dengan hasil yang memuaskan.

berikut ini adalah hasil dari qvr300, sayangnya difoto pas jam 12  siang, sangat terik sekali, bisa dilihat dari hasil foto yang terasa sangat kasar.


KLIK UNTUK MEMPERBESAR






  
dengan kualitas setara yang lain dan  bahkan lensa lebih wide dari standar poket  kamera dengan harga dibawah 1,5 jt, kenapa harganya murah?, aku sendiri mencari2 dimana  casio menemukan celah untuk bisa menjual dengan harga sedikit lebih murah. ternyata , untuk menghemat biaya casio model ini tidak disertai CD , yaa berarti gaa ada software bawaan. jelas ini merupakanlangkah  penghematan biaya karena casio tidak perlu membayar pengembang software untuk tipe kamera ini. jadi yaa kaya HP lah, plug and play,  colok kabel data ke kamera dan komputer, kita cari fotonya lewat windows explorer, copy dan edit pakai photoshop atau xn view. selesai , no install dll.

this camera is so simple, so small,and beautiful, hehehe, gaa banyak mikir, gaa butuh tas besar, gayanya juga dapet.  Tapi jujur, aku lebih suka kamera dengan baterai AA, ahahaha